Olahan ikan yang dapat menggugah nafsu selera makan anda adalah ikan bandeng goreng cabe merah beraroma menarik dan bercita rasa pedas gurih. Ikan bandeng memang sangat cocok apabila digoreng dengan dicampuri telur karena akan menghasilkan rasa gurih dan renyah, selain itu ditambah dengan bumbu cabe merah pedas membuat ikan bandeng semakin enak.
RESEP IKAN BANDENG GORENG CABE MERAH
- 2 ekor ikan bandeng
- 3 siung bawang putih digeprek
- 2 butir telur ayam
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1/2 sdt garam dapur
- minyak goreng secukupnya
- 6 buah cabe merah segar
- 5 buah cabe rawit merah
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 sdt gula pasir
- garam secukupnya
CARA MEMBUAT IKAN BANDENG GORENG CABE MERAH
- Bersihkan ikan bandeng dari sisik, kotoran, dan ambil durinya kemudian lumuri dengan air jeruk nipis, bawang putih, dan garam dapur diamkan selama 10 menit.
- Kocok telur sampai tercampur rata lelu celupan ikan kedalam kocokan telur baru kemudian digoreng sampai matang dan kering, angkat, tiriskan.
- Tumis bumbu halus sampai harum kemudian masukkan ikan goreng lalu masak dengan api kecil sampai bumbu benar-benar meresap kedalam daging ikan bandeng.
- Angkat dan sajikan ikan bandeng dalam keadaan hangat dengan menambah taburan irisan daun ketumbar, hidangkan dengan nasi dan lalapan buah tomat segar.
Selain ikan bandeng macam ikan lain yang sangat gurih ketika digoreng adalah ikan mujair goreng asam manis sedap dan enak juga cocok dihidangkan sebagai menu harian anda.