Kumpulan aneka resep masakan tradisional indonesia dan menu terbaru dengan panduan cara membuat masakan sehari-hari enak mudah sederhana

Sunday, December 22, 2013

Resep Kue Getuk Lindri Warna-Warni

Resep kue getuk lindri warna-warni merupakan kue tradisional yang terbuat dari singkong rebus kemudian ditumbuk halus dan atasnya dikasih taburan parutan kelapa segar. Sudah kebayangkan betapa nikmatnya gethuk lindri ini? Walaupun kue ini klasik akan tetapi sampai sekatang masih sangat populer apalagi dipasar tradisonal pasti banyak dijual dipinggir-pinggir jalan. Berikut ini kami berikan tips cara membuat kue gethuk lindri asli.

RESEP KUE GETUK LINDRI WARNA-WARNI
Bahan-bahan:
Getuk Lindri
  • 1 kg singkong segar
  • 50 gram margarin
  • 200 gram gula
  • ½ sdt vanili
  • ½ sdt pasta strobery/pandan (pewarna)
  • 100 ml air bersih
  • 100 gram kelapa setengah muda parut
  • garam secukupnya
CARA MEMBUAT KUE GETUK LINDRI WARNA-WARNI
  1. Kupas kulit singkong kemudian cuci bersih lalu kukus sampai matang dan empuk kemudian angkat dan tumbuk sampai lembut dan halus.
  2. Sambil menumbuk singkong kita Rebus air dengan gula, vanili, margarin, dan garam sampai mendidih dan matang kemudian angkat.
  3. Tuangkan air rebusan gula tadi kedalam tumbukan singkong lalu tumbuk kembali hingga tercampur rata rasa manisnya.
  4. Bagi adonana menjadi beberapa bagian lalu tambahkan pasta strowbery atau pewarna lainnya misalkan hijau, merah, biru, dan warna lain supaya tambah menarik. Kemudian aduk kembali sampai pewarna tercampur rata.
  5. Cetak adonan tersebut sesuai selera anda, bisa jg menggunakan gilingan mie atau cetakan kue lainnya.
  6. Sajikan gethuk lindri warna-warni dengan menambahkan taburan kelapa parut diatasnya.

Resep Kue Getuk Lindri Warna-Warni Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown