Resep batagor bandung dan sambal kacang spesial. Batagor adalah salah satu bentuk hidangan sepinggan yang terdiri dari tahu, pangsit, dan dilengkapi dengan sambal kacang khusus untuk bumbu batagor. Menu makanan ringan batagor sangat terkenal di daerah bandung seperti toko kingsley yang sudah familiar enak dan sedap.
Cara membuat batagor memang sedikit rumit karena bahan-bahan yang digunakan lumayan banyak tetapi jangan khawatir dibawah ini akan dibahas secara detail dan step by step untuk mempermudah dalam membuat batagor dirumah sendiri. Dalam menghidangkan batagor biasanya dilengkapi dengan kecap manis serta sedikit perasan jeruk limau untuk menambah kenikmatan hidangan batagor.
RESEP BATAGOR BANDUNG DAN SAMBAL KACANG SPESIAL
Bahan Batagor:
- 20 lembar kulit pangsit
- 20 buah tahu bentuk segitiga digoreng
- minyak goreng secukupnya
- 200 gram tepung sagu
- 175 gram daging ikan tenggiri dihaluskan
- 2 sdt garam
- 1/8 sdt penyedap rasa
- 3 butir telur dikocok
- 1/2 sdt gula pasir
- 100 ml air es
- 9 buah cabai merah dihaluskan
- 4 buah cabai rawit merah dihaluskan
- 3 sdm gula merah dihaluskan
- 4 setengah sdt garam
- 225 gram kacang tanah goreng dihaluskan
- 1000 ml air
- 1 setengah sdt cuka
Bahan Pelengkap Batagor:
- 5 buah jeruk limau
- 5 sdm kecap manis
CARA MEMBUAT BATAGOR BANDUNG DAN SAMBAL KACANG SPESIAL
- Membuat isi batagor dengan cara mencampur semua bahan isi batagor kemudian aduk-aduk dan dibanting-banting sampai kalis.
- Sendokkan 1/2 bagian isi ke kulit pangsit, temukan ujung-ujungnya ditengah kemudian goreng sampai kering dan matang.
- Lubangi tahu dan masukkan isi batagor dengan sendok kemudian kukus selama kurang lebih 25 menit lalu goreng kembali sampai berwarna kecokelatan.
- Tahap selanjutnya membuat sambal kacang khas batagor dengan cara mencampur semua bahan sambal kemudian masak sampai matang sambil diaduk secara berkala supaya tidak gosong dan rata matangnya.
- Sajikan batagor dengan campuran sambal kacang dan percikan air perasan jeruk limau dan olesan kecap manis.
Untuk mempercantik dalam menyajikan batagor sebaiknya batagor ditata pada sebuah piring cantik kemudian baru dituangi dengan sambal kacang khas batagor dan kecap manis secukupnya serta percikan air jeruk limau supaya makin lengkap dan sedap. Selamat mencoba resep batagor ini semoga bisa membantu anda dalam melengkapi menu masakan keluarga anda.